Kapal pesiar mewah Genting Dream Cruise (@dreamcruiseline) difasilitasi dengan 3 restoran inclusive dan 9 exclusive speciality restaurants
MedanReview.com
Ulasan ringan seputar kota Medan
Kuliner
Medan kaya akan tempat kuliner, kategori ini akan mengulas beberapa tempat kuliner yang ada di Medan, yang dapat dijadikan referensi saat akan atau berada di kota Medan.
Awal bulan Desember 2017, KIA CAKE secara resmi membuka pintu kede mereka kepada penggemarnya. Kue ini berbahan baku utama PISANG BARANGAN khas Medan yang berasal dari petani lokal.
Le Polonia Hotel & Convention Center managed by Topotels yang berlokasi di jalan Sudirman kota Medan, mungkin sudah tidak asing lagi. Hotel yang berada tidak jauh dari Lanud Suwondo atau Polonia ini, sempat memiliki zaman keemasan ketika lapangan udara Polonia masih beroperasi dan dikenal sebagai hotel Polonia.
Perjalanan kami mengikuti XL Axiata Media Gathering West Region yang berlangsung dari tanggal 15 - 17 November 2017 yang lalu, berakhir dengan kulineran di kota Batam, tepatnya di sebuah kedai kopi yang menyajikan aneka hidangan sarapan dan oleh-oleh atau kuliner khas Batam
Pork Madness sebelum membuka outlet pertama mereka di Sophie Square Kompleks Cemara Asri, telah hadir melayani penggemarnya melalui bazaar-bazaar dan pemesanan secara online. Menu apa saja sih yang disediakan oleh Pork Madness ?
Pertumbuhan usaha kuliner di kota Medan, bak jamur di musim hujan. Di bulan November 2017 ini, kota Medan dilanda demam "Ayam Geprek" ! Ayam geprek ini mirip seperti ayam penyet, bedanya, ayam yang disajikan digoreng dengan tepung ala ayam goreng waralaba luar negeri yang sudah terkenal itu plus di "geprek" (dipenyetkan) dan disajikan dengan sambal khas Indonesia yang pedasnya ber-level dan ada juga yang ditambah dengan lelehan keju / mozarella pada ayamnya.
Gelar kota Medan sebagai kota kuliner mungkin bukan isapan jempol belaka. Di kota yang berada di sebelah barat Indonesia ini menyimpan berbagai pilihan kuliner, bukan saja tradisional, kuliner-kuliner dari berbagai negara juga bisa kita jumpai dengan mudah di sini. Salah satunya jajanan Halal Khas Jepang - DAI-ZU. Outlet yang menjual cemilan khas negeri sakura - Jepang ini sudah jamak ditemukan di setiap food bazaar yang berlangsung di kota Medan.
Serbuan oleh-oleh artis ke kota Medan semakin menjadi-jadi, sepengetahuan kami, hingga November 2017 ini sudah ada 3 kuliner khas artis nasional yang hadir di kota Medan dan yang terakhir MEDAN PARPAR - oleh oleh dari Medan karya Oki Setiana Dewi.
Ke BINJAI, apalagi ke FOOD CARNIVAL nya @binjaisupermall, sudah pasti agenda wajib, ya makan-makan... alias kulineran. Di hari terakhir ini (05 November 2017), kami nyobain beberapa kuliner yang ada di acara ini
Kota Medan semakin ramai dengan tren pastry. Berbagai cafe dan bakery ramai-ramai memanjakan lidah warga Medan dengan aneka pastry andalannya. Hari ini (14/10/2017) kami berkesempatan menghadiri undangan TWO BOUCHE (@Two.Bouche). TWO BOUCHE hadir dengan interior gerai yang "fresh", juga menghadirkan berbagai kreasi pastry dengan tampilan menarik, rasa yang enak dan tentunya dengan menggunakan bahan-bahan terbaik.
Jadi ceritanya, setiap hari Kamis, kita bisa menikmati aneka kuliner khas Bali di Orchid Restaurant - Grand Mercure Maha Cipta Medan Angkasa. Program Thursday Bali Jimbaran Buffet Dinner ini bisa dinikmati sejak awal bulan Oktober 2017.
Bagi penggemar kuliner negeri jiran Malaysia, mungkin wajib mencicipi menu khas JM Bariani House, Nasi Bariani Ambeng namanya. Nasi Bariani Ambeng ini memiliki berbagai pilihan menu pendamping sebut saja Nasi Bariani Ambeng Kambing dan Nasi Bariani Ambeng Ayam Merah
Rumah makan Mantra Manado ini belum lama meramaikan dunia kuliner di kota Medan. Rumah makan yang menyajikan aneka hidangan khas Sulawesi - Manado ini menawarkan aneka menu olahan seafood, ayam, bebek, kambing, sapi dan sayur tentunya dengan sentuhan bumbu khas Manado seperti rica-rica dan woku.
Setelah sukses dengan beberapa autenthic cuisine yang pernah diselenggarakan sebelumnya, JW Marriott Medan kembali menjemput dua orang Chef dari Thailand untuk memanjakan lidah para penikmat kuliner dengan menyelenggarakan Thai Food Week 2017 mulai tanggal 20 – 30 September 2017
Sudah makan siang? Nih, kami mau rekomendasi kan resto baru di @plazamedanfair, namanya KOKI SUNDA (@kokisunda), lokasinya tepat di seberang Pappaco.
Malam ini (12/9/2017) lanjut dengan martabak mesir Buffet Ahmad "SALIM" jalan AR Hakim. Sesuai dengan rekomendasi #SobatMedanreview tadi siang, kami jadi penasaran dengan si martabak mesir Salim ini
Pujasera Pagaruyung adalah tempat kuliner multi-etnis yang melegenda di kota Medan yang kilaunya semakin meredup. Tempat wisata kuliner yang berada di sepanjang jalan Pagaruyung - Kampung Madras, Medan ini menawarkan aneka kuliner multi-etnis, mulai dari kukiner tionghoa halal, nasi campur khas Minang, hingga martabak dan roti cane khas India
Sudah sering melewati restoran yang satu ini, lokasinya yang berada di pinggir jalan T. Amir Hamzah sudah pasti cukup menarik perhatian - Griya Soup (@griya_soup) namanya.
Dalam rangka menyambut HUT Republik Indonesia, JIV Event Organizer (@jiveo), ONR Medan (@o_n_r_medan) berkolaborasi dengan PT Sinar Sosro (@sinarsosro.sumbagut) mengadakan FESTIVAL KULINER 17-an di Hermes Place Polonia, Medan (@hermesplace.medan).
Marriott Cafe - JW Marriott Hotel Medan memang selalu memiliki kejutan untuk tamu-tamu nya. Mulai dari tema kuliner internasional hingga kuliner khas Indonesia pun selalu tampil dengan spesial di restoran hotel berbintang 5 (lima) ini. Nah, di Sabtu, 12 Agustus 2017 lalu, Marriott Cafe - JW Marriott Hotel Medan meluncurkan program Indonesia Culinary Journey 2017 : Flavors of the Archipelago Dinner, apa sih ini ?